Pilih piano akustik atau piano digital? Secara fungsinya, piano digital sebenarnya akan lebih mengakomodasi banyak kondisi apabila dibandingkan dengan piano akustik. Selain itu, harga piano akustik vs piano digital juga terbilang cukup signifikan, di mana piano akustik lebih mahal tentunya. Berikut adalah penjabaran dari perbandingan antara piano akustik dengan piano digital. Untuk urusan naturalitas serta kompleksitas suara dari piano, jenis akustik tentu akan memiliki suara yang lebih natural. Namun, hal ini akan dipengaruhi pula oleh berbagai faktor seperti resonansi, vibrasi dari soundboard dan lain-lain. Sedangkan pada piano digital, hasil suara akan lebih kompleks dibanding piano akustik.
Kedua adalah dari segi warna suara atau tone piano. Piano akustik hanya akan menghasilkan satu tone atau warna suara yang terdenga sama. Sementara pada piano digital, variasi tone suaranya akan lebih unggul karena terdiri dari beberapa karakter suara yang berbeda. Piano digital juga menyediakan variasi suara seperti concert guard, pop grand, upright, bright piano, jazz piano, dan lain sebagainya. Harga piano akustik vs piano digital juga terlihat dari touch feel serta responsenya. Touch feel dari piano akustik akan dijadikan acuan. Ini karena pada piano digital sendiri, touch feelnya akan dibuat menyerupai piano akustik. Sementara dari segi respons, digital piano akan lebih unggul karena adanya pengaturan light, heavy dan normal.
Selanjutnya, perhatikan juga presisi suara serta maintenance. Piano akustik sendiri akan membutuhkan proses maintenance minimal tiap enam bulan sekali. Sementara piano digital tidak akan membutuhkan proses maintenance ini. Berikutnya adalah dari segi fitur. Piano digital lagi-lagi unggul karena banyaknya fitur standar meliputi metronome, layering suara, volume control dan lain sebagainya. Terakhir adalah dari segi harga. Harga piano akustik vs piano digital terbilang cukup jauh bedanya. Terutama karena piano akustik memiliki harga yang tinggi. Harga piano akustik yang termasuk dalam upright entry level setara dengan piano digital high end dengan fitur lengkap. Kita bisa mendapatkan piano akustik ataupun digital dari merk Yamaha.
https://id.yamaha.com/id/products/musical_instruments/pianos/grand_pianos/
0 comments:
Post a Comment